Kecamatan Kahayan Hilir Gelar MUSRENBANG

beliangn Senin, 6 Februari 2023 07:23:38 307

PULANG PISAU,Beliangnews – Membuka secara resmi musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan SeKabupaten Pulang Pisau,oleh Sekda kabupaten pulang pisau.Tony Harisinta, Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Kahayan Hilir tahun anggaran (TA) 2023 untuk perencanaan tahun 2024 berlangsung di aula kantor Kecamatan Kahayan Hilir,Senin (6/2/2023).

Acara dihadiri ketua dan anggota DRPD Pulang Pisau,Sekda Pulang Pisau,Kapolsek Kahayan Hilir, perwakilan Danramil, camat Kahayan Hilir, pejabat di lingkungan Pemkab Pulang Pisau,lurah Pulang Pisau, kepala desa, anggota BPD, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh pemuda dan seluruh peserta Musrenbang
dan “Musrenbang ini merupakan forum antar pelaku pembangunan dalam rangka menyusun rencana kerja pembangunan daerah (RKPD) Kabupaten Pulang Pisau tahun 2024,”Kata Sekda Pulang pisau.

Pelaksanaannya pun,bertujuan untuk mendapatkan masukan awal dalam proses penyusunan RKPD, sinkronisasi agenda dan prioritas perangkat daerah sebagai teknis pelaksana program atau kegiatan daerah,Nantinya untuk pelaksanaan program atau kegiatan tersebut tentunya memerlukan dukungan pendanaan, baik yang bersumber dari APBD kabupaten, APBD provinsi maupun APBN,”Lanjutnya.

“Musrenbang tingkat kecamatan ini merupakan agenda lanjutan dari pelaksanaan Musrenbang Desa yang telah dilaksanakan pada beberapa waktu lalu. Dimana, beber Tony, hasil dari rekapitulasi pada pelaksanaan Musrenbang Desa harus menjadi dasar dalam pelaksanaan Musrenbang tingkat kecamatan ini, sehingga tercipta sinergitas dan sinkronisasi pembangunan.

Dan hasil Musrenbang tingkat kecamatan akan menjadi bahan kerja dalam forum perangkat daerah, yang direncanakan pada Minggu pertama bulan Maret 2023.dan Kemudian,hasil dari forum perangkat daerah akan menjadi bahan kerja dalam Musrenbang RKPD kabupaten yang direncanakan akan dilaksanakan pada Minggu ke-IV Maret tahun ini,”pungkasnya.

Berdasarkan jadwal, usai Musrenbang Tingkat Kecamatan Kahayan Hilir ini, akan dilanjutkan musrenbang tingkat kecamatan lainnya yang ada di wilayah Kabupaten Pulang Pisau, dan Sementara,usulan pada Musrenbang mulai tingkat desa, kelurahan, kecamatan masih didominasi usulan skala prioritas mencakup bidang infrastruktur, ekonomi, sosial budaya dan pemerintahan.(Ded)

Komentar

Berita Terkait